Universitas Baturaja (Unbara) menggelar perayaan HUT RI ke-79 Tahun 2024 dengan meriah. Perayaan kemerdekaan RI tersebut ditandai dengan berlangsungnya berbagai kegiatan yang dilaksankan oleh segenap civitas akademika Unbara. Adapun kegiatan yang dilaksankan antara lain: Senam Sehat, lomba make up dengan mata tertutup, lomba menghias/mendekor ruang kerja, lomba pesan berantai, lomba rebutan kursi dan lomba jalan estafet kardus. Lomba-lomba tersebut diadakan pada hari Jum’at 16 Agustus 2024 bertempat di halaman parkir Unbara yang diikuti oleh pimpinan, dosen, karyawan dan mahasiswa



-MR-