Inovasi Produk Olahan (Stik Pisang) Sebagai Pendorong Pemberdayaan Ekonomi Lokal Desa Jaya Sakti

  • Maya Riantini Universitas Lampung
Keywords: pisang, stik pisang, produk olahan pisang

Abstract

Kegiatan pelatihan pembuatan produk olahan berbasis pisang sebagai inisiatif untuk memberdayakan masyarakat Desa Jaya Sakti. Dengan tujuan utama meningkatkan potensi lokal dan kontribusi terhadap pembangunan ekonomi desa, penelitian ini menggambarkan langkah-langkah yang diambil untuk mengembangkan produk bernilai tambah dari pisang. Pelatihan intensif diberikan kepada kaum perempuan desa sebagai produsen utama, mencakup teknik produksi, manajemen kemasan, dan strategi pemasaran. Dengan fokus pada kemasan yang menarik, produk olahan pisang ini diharapkan dapat menciptakan dampak positif pada perekonomian desa. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa kegiatan ini tidak hanya meningkatkan pendapatan keluarga, tetapi juga menginspirasi ide usaha di kalangan masyarakat desa. Dengan komitmen terhadap kualitas produk dan keberlanjutan, kegiatan ini berhasil memberdayakan masyarakat Desa Jaya Sakti dalam mengoptimalkan potensi lokal untuk pembangunan ekonomi yang berkelanjutan.

Published
2024-12-30