Revitalisasi Pendidikan Karakter bagi Guru dan Siswa dengan Penerapan Konsep Pendidikan Ki Hadjar Dewantara di SMP 32 OKU

  • Guru SMP Negeri 32 OKU
Keywords: pendidikan karakter, guru, siswa, kihajar dewantara

Abstract

Rendahnya mutu pendidikan di Indonesia disebabkan oleh beberapa faktor antara lain masalah efektifitas, efisiensi, dan standarisasi pengajaran. Faktor lainnya yang turut mempengaruhi rendahnya kualitas pendidikan di Indonesia adalah munculnya berbagai metode pengajaran yang sangat banyak yang ditawarkan oleh pemerintah. Untuk memulihkan mutu pendidikan di Indonesia dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya adalah Penerapan konsep pendidikan Ki Hadjar Dewantara seperti yang penulis terapkan baik kepada sesama guru dan dilanjutkan oleh guru kepada siswa di SMP 32 OKU. Penerapan konsep Tringa dilakukan dengan menekankan bahwa untuk mengoptimalkan hasil pembelajaran dan pendidikan maka siswa perlu dibimbing untuk dapat menguasai pengetahuan yang sedang dipelajari (ngerti), mengambil sikap positif terhadap sesuatu yang dipelajari (ngrasa), dan mempraktikkan apa yang telah dipelajari (nglakoni). Sejauh ini konsep tringa ini berjalan dengan baik, dan menunjukkan siswa-siswa berkembang menjadi semakin kreatif.

Published
2015-01-01